[SNSD Movement] Tangerang | Prajurit Arhanudri Donor Darah di Eka Hospital

Diposting oleh 100quarantee on Selasa, 29 Mei 2012

Puluhan anggota TNI Batalyon Arhanudri yang bermarkas di Serpong mengikuti kegiatan donor darah di Eka Hospital BSD, Sabtu (26/5/2012). Sekitar 150 warga lain juga ikut mendonorkan darahnya.

Para TNI yang mengenakan seragamnya ini ikut mengantre bersama ratusan warga lain yang telah mendaftar untuk donor darah sejak kemarin. Kepala Dinas Kesehatan Tangerang Selatan Dadang M Epid juga ikut mendonorkan darahnya.

“Kita ingin mengampanyekan hidup sehat kepada masyarakat. Salah satunya dengan donor darah dan senam bersama ini,” kata Direktur Utama Eka Hospital Hermanto Nurya.

Bekerja sama dengan PMI Tangerang Selatan, donor darah diikuti sekitar 120 warga. Donor darah ini merupakan rangkaian acara “Sehat dan Bugar Bersama Eka Hospital”. Puluhan warga juga mengikuti senam sehat pada pagi hari. Acara berlangsung meriah karena diisi dengan bazar makanan, pakaian, permainan, doorprize, dan juga acara musik.

Warga atau pasien Eka Hospital juga mengikuti talkshow kesehatan dari dokter Spesialis Jantung Eka Hospital BSD, Yasmin Tadjoedin yang membahas tentang “Pengaruh Donor Darah dan Olahraga Bagi Kesehatan Jantung”. Menurut Yasmin, donor darah dan senam ataupun olahraga lain baik untuk kesehatan jantung.

kaskus | kompas | detik | okezone | SNSD Movement

Klik tombol like diatas... Jika anda menyukai artikel ini.
Terima Kasih telah mengunjungi Blog ini,
Jangan lupa untuk memberikan komentar pada form dibawah post ini...

Share / Bagikan Artikel ini ke teman Anda :

{ 0 komentar...Tambahkan Komentar Anda }

Posting Komentar